Thursday 23 April 2015

Pulau Pandang

Pulau Pandang adalah sebuah pulau kecil di Selat Malaka. Lepas pantai Sumatera, sekitar 47 km dari Tanjung Balai, dan 10 km dari Pulau Salah Nama. Tepatnya di Desa Bogak, Kecamatan Tanjung Tiram, Kabupaten Batubara. Pulau ini memiliki panjang sekitar 500 m dan lebar 250 m, dan dijaga oleh Dinas Perhubungan yang disebut Petugas Navigasi.
Masyarakat di sekitar Pelabuhan Tanjung Tiram lebih mengenalnya dengan nama Pulau Pandan. Untuk mencapai pulau ini kita harus menyeberang menggunakan kapal melalui pelabuhan Tanjung Tiram, kira-kira sekitar dua setengah jam melewati Selat malaka.
Pemandangan alam di Pulau Pandang begitu eksotis. Pasir putihnya yang halus, batu-batu besar di tengah pantai, terumbu karang di dasar laut, dan jernihnya air laut yang biru, cukup membayar jauhnya perjalanan.
Selain itu, disini kita juga bisa snorekeling, diving, hunting foto, dan memancing. Bagi yang hobi memancing, kalau beruntung bisa mendapatkan ikan talang, kerapau, bahkan cumi.


Untuk melihat paket wisata Pulau Pandang yang kami tawarkan klik di sini
Untuk menonton videonya klik di sini

No comments:

Post a Comment